Latest Activities
English translation available upon clicking “Selengkapnya (see more)”.
Wednesday, 30 April, 2025
Sahabat Taufan,
Selasa, 29 April kami mengadakan acara untuk merayakan hari lahir kak Niki yang tahun ini berusia 18 tahun. Angka yang beranjak dewasa membuat setiap tahunnya pasti akan terasa spesial.
Hari itu kami mengundang beberapa pasien yang sedang menjalani rawat jalan dan juga para orangtua pasien yang saat itu buah hatinya tengah dirawat di rumah sakit. Lokasi yang dekat dengan rumah sakit membuat kami semua dapat berkumpul bersama.
Cuaca siang itu terik tapi terasa hangat karena acara mengalir dengan penuh tawa dan juga rasa haru. Dengan kak Niki yang seorang penyanyi, kami pun mengisi acara dengan bernyanyi bersama. Lagu yang dipilih pun tentang perjuangan dengan rasa semangat dan tidak berputus asa.
Sesederhana menyanyikan lagu Jangan Menyerah bersama membuat para orangtua pasien terharu dan meluapkan segala emosi dalam diri.
Terdengan isak tangis lalu disusul dengan saling menyemangati satu sama lain karena kita percaya bahwa kita semua butuh moment untuk merasa lemah dan meluapkan emosi sedih yang kita rasakan. Tidak apa-apa menangis, kita hanya manusia tapi kita yakin semua rasa sesak dan berat yang sedang dijalani, akan ada Allah yang membantu dalam setiap langkah kita.
Acara berlanjut dengan kak Niki meniup lilin dan juga makan kue ulangtahun bersama. Tak lupa kak Niki juga membagikan goodybag, makan siang dan juga uang transport.
Kurang lebih acara berjalan selama satu jam tapi sungguh sangat berarti. Terima kasih kak Niki atas hari itu yang sangat menyenangkan. Kekuatan semoga kan ada bagi para pasien dan juga orangtua yang setiap hari mendampingi. Seperti judul lagu "Jangan Menyerah", semoga semangat kan terus menemani semua proses untuk sembuh.
Sukses selalu untuk kak Niki!
---------------------------------------------------------------
www.KomunitasTaufan.org
--------------------------------------------------------------- ... Selengkapnya (see more)Ringkaskan (see less)
- Likes: 2
- Shares: 0
- Comments: 0
Wednesday, 30 April, 2025
Sahabat Taufan,
Kebaikan yang dilakukan sekecil apapun akan sangat berarti dan akan selalu diingat bagi siapapun yang menerimanya. Pada bulan April, kami menyampaikan amanah dari beberapa donatur untuk para pasien yaitu:
Donasi dari Papi Bule Richard kami sampaikan kepada:
1. 1 buah kursi roda untuk Amirah, pasien Leukemia dari Sukabumi
2. Rp. 400.000,- untuk Shaquille, pasien Neuroblastoma dari Depok
3. Rp. 300.000,- untuk Abi, pasien Osteopetrosis dari Jakarta
Ada donasi dari Bu Yenni juga dalam memenuhi kebutuhan pasien, yaitu:
1. 1 kursi roda traveling untuk Bilal, pasien Retinoblastoma dari Bogor
2. 3 kaleng susu khusus untuk Adhitama, pasien Atresia Bilier dari Jakarta
3. 3 supply makanan cair untuuk Husna, pasien Osteogenesis dari Bekasi
4. 3 kaleng susu khusus untuk Aira, pasien LCH dari Jakarta
5. 1 Tabung oksigen dan alat saturasi untuk Syarka, pasien Jantung dari Jakarta
Selanjutnya, ada kak Taufik yang berbagi dalam bentuk
Rp. 1.000.000,- untuk Nazril, pasien Gagal Ginjal dari Bogor dan juga 4 pak diapers dan Rp. 250.000,- untuk Arsyad, apsien Leukemia dari Jakarta
Kak Uma juga hadir dalam membantu adik- adik pasien, yaitu:
1. Rp. 300.000,- untuk Azkiara, pasien Leukemia dari Bogor
2. Rp. 300.000,- untuk Haura, pasien Syndrome Nefrotik dari Jakarta
3. 1 kursi roda 3in1 untuk Afrizal, pasien Malignant Round Cell Tumor dari Bogor
Tak lupa ada 1 buah stroller second dari Bu Mimi untuk Rumaisha, pasien Pneumonia dan Cerebral Palsy dari Jakarta
Snack dari Bu Hani dan nasi bakar dari Mamcis bagi para pendamping pasien pun telah dibagikan di bulan April kemarin.
Terima kasih para donatur baik yang atas kebaikannya yang sangat bermanfaat. Sukses dan sehat selalu untuk semuanya!
---------------------------------------------------------------
www.KomunitasTaufan.org
--------------------------------------------------------------- ... Selengkapnya (see more)Ringkaskan (see less)
Wednesday, 30 April, 2025
Sahabat Taufan,
Kebutuhan para pasien tentu berbeda-beda, maka dengan kehadiran para donatur kami sangat merasa bersyukur karena bisa sedikit membantu dan memenuhi kebutuhan dasar mereka.
Sepanjang bulan April, kami membagikan donasi kepada:
1. Rp. 250.000,- untuk Ilena, pasien Leukemia dari Depok
2. Rp. 300.000,- untuk Jihan, pasien LCH dari Bekasi
3. Rp. 300.000,- untuk Alpatan, pasien Osteosarcoma dari Jakarta
4. Rp. 750.000,- untuk Gita, pasien Rhabdomiosarcoma dari Serang. Donasi diberikan secara bertahap
5. 3 pak diapers dan Rp. 250.000,- untuk Aqila, pasien Tumor dari Bogor
6. 6 pak diapers dan 1 underpad untuk Amirah, pasien Leukemia dari Sukabumi
7. 1 alat suction dan 1 nebulizer untuk Dafa, pasien Osteopetrosis dari Bekasi
8. 2 supply makanan cair untuk Nur Azizah, pasien Leukemia dari Bogor
9. 1 kursi roda traveling untuk Bintang, pasien Meduloblastoma dari Bekasi
10. 1 alat saturasi, 1 tabung oksigen dan 1 Nebulizer untuk Afrizal, pasien Malignant Round Cell Tumor dari Bogor
11. 1 kursi roda traveling untuk Faiha, pasien Leukemia dari Kerawang
Terima kasih Truelogs Group, PT. Prisma Kusuma Jaya, kak Hani dan Ibu Eridanie atas donasinya dalam memenuhi kebutuhan pasien. Sukses selalu!
---------------------------------------------------------------
www.KomunitasTaufan.org
--------------------------------------------------------------- ... Selengkapnya (see more)Ringkaskan (see less)
Wednesday, 30 April, 2025
Sahabat Taufan,
Berprasangka baik atas setiap takdir yang dihadapi menjadikan setiap langkah perjuangan menjadi ringan. Semoga semangat kan selalu mengiringi hari-hari para pasien dan juga orangtua. Puji syukur selama bulan April, kami dapat menyampaikan amanah dari Ibu Intan dan teman-teman kepada:
1. Rp. 250.000,- untuk Alpatan, pasien Osteosarcoma dari Jakarta
2. Rp. 250.000,- untuk Syarka, pasien Jantung dari Jakarta
3. Rp. 320.000,- untuk Rakha, pasien Tumor Pipi dari Bekasi
4. Rp. 1.500.000,- untuk Dafa, pasien Osteopetrosis dari Bekasi
5. 4 kaleng susu khusus untuk Aira, pasien LCH dari Jakarta
6. 1 kursi roda traveling untuk Husna, pasien Osteogenesis dari Bekasi
7. 1 kursi roda traveling, 6 pak diapers, 3 underpad dan Rp. 500.000,- untuk Kalandra, pasien Tumor dari Depok
8. 4 pak diapers, 1 underpad, dan Rp. 300.000,- untuk Nazril, pasien Gagal Ginjal dari Bogor
9. 5 pak diapers untuk Afrizal, pasien Malignant Round Cell Tumor dari Bogor
10. 3 pak diapers dan 2 supply makanan cair untuk Agnan, pasien Leukemia dari Bogor
11. 1 kursi roda 3in1 untuk Yasmin, pasien Juvenile Dermatomiyositis dari Jakarta
12. 3 pak diapers dan 1 tisu basah untuk Fadhil, pasien Gagal Ginjal dari Tangerang
Terima kasih Ibu Intan dan teman-teman atas kebaikannya bagi pasien dampingan Komunitas Taufan. Semoga senantiasa sehat dan sukses selalu!
---------------------------------------------------------------
www.KomunitasTaufan.org
--------------------------------------------------------------- ... Selengkapnya (see more)Ringkaskan (see less)
Monday, 07 April, 2025
Sahabat Taufan,
Amanah berupa 23 pak diapers, sedekah dan zakat dari para donatur telah kami sampaikan kepada para pasien yang membutuhkan di bulan Maret yang lalu. Donasi disampaikan kepada:
1. Rp. 300.000,- untuk Hanifah, pasien Leukemia dari Bogor
2. Rp. 500.000,- untuk Hendra, pasien Leukemia dari Karawang
3. Rp. 500.000,- untuk Alesha, pasien Neuroblastoma dari Bekasi
4. Rp. 500.000,- untuk Khalisha, pasien CKD dan Hipertensi dari Jakarta
5. Rp. 500.000,- untuk Aira, pasien LCH dari Bekasi
6. Rp. 500.000,- untuk Arshaka, pasien Retinoblastoma dari Jakarta
7. Rp. 500.000,- untuk Fikha, pasien Lupus Autoimun dari Jakarta
8. 1 kursi roda 3in1 untuk Ulis, pasien SLE dari Pandeglang
9. 1 kursi roda traveling untuk Dafa, pasien Osteopetrosis dari Bekasi
10. 1 kursi roda traveling untuk Ali, pasien dengan ALL dan AML dari Bogor
11. 1 kursi roda 5in1 untuk Hendra, pasien Leukemia dari Kerawang
12. 2 pak diapers untuk Melin, pasien Leukemia dari Bekasi
Donasi paket nasi dari Ibu Sisca juga telah diterima untuk para pendamping pasien di rumah sakit.
Terima kasih para donatur atas segala bentuk donasi yang diperuntukkan bagi pasien maupun pendamping pasien. Semoga semuanya menjadi berkah dan menjadi kebaikan yang bermanfaat!
---------------------------------------------------------------
www.KomunitasTaufan.org
--------------------------------------------------------------- ... Selengkapnya (see more)Ringkaskan (see less)
Monday, 07 April, 2025
Sahabat Taufan,
Kami kembali menyampaikan amanah donasi dari acara Charity turnament GOLF 2025 IATMI (Ikatan Ahli Teknik Perminyakan Indonesia) di bulan Maret kemarin. Donasi diberikan dalam bentuk santunan uang transportasi dan kebutuhan dasar seperti diapers. Donasi disampaikan kepada:
1. Rp. 250.000,- Adifa, pasien Rhabdomyosarcoma dari Cikarang
2. Rp. 250.000,- untuk Alwi, pasien Leukemia dari Tangerang
3. Rp. 250.000,- untuk Rakha, pasien Tumor Pipi dari Bekasi
4. Rp. 250.000,- untuk Haura, pasien SyndromE Nefrotik dari Jakarta 5. Rp. 250.000,- untuk Althaf, pasien Retinoblastoma dari Jakarta
6. Rp. 300.000,- untuk Nurlaela, pasien Rhabdomyosarcoma dari Bekasi
7. Rp. 400.000,- untuk Jihan, pasien Microsepaly dari Jakarta
8. Rp.500.000,- untuk Fauzan, pasien Leukemia dari Jakarta
9. Rp. 600.000,- untuk Mozza, pasien SLE dan Ginjal dari Bekasi
10. Rp. 1.000.000,- untuk Gita, , pasien Rhabdomiosarcoma dari Serang. Donasi diberikan bertahap
11. 3 pak supply makanan cair dan 1 pak diapers untuk Aznan, pasien Bronkietatis dari Jakarta
12. 4 pak diapers untuk Faiz, pasien Epilepsi dari Jakarta
Terima kasih teman-teman IATMI atas donasinya yang sangat berarti bagi para pasien kanker dan pasien beresiko tinggi lainnya. Salam semangat!
---------------------------------------------------------------
www.KomunitasTaufan.org
--------------------------------------------------------------- ... Selengkapnya (see more)Ringkaskan (see less)
Monday, 07 April, 2025
Sahabat Taufan,
Setiap langkah sekecil apapun adalah perjuangan, dan adanya bantuan dari donatur di setiap pejuangan yang sedang dijalani oleh para pasien dan juga orangtua menuju kesembuhan adalah sungguh sangat berarti kehadirannya.
Sepanjang bulan Maret, kami memberikan amanah dari Ibu Intan dan teman-teman yang disampaikan berupa:
1. Rp. 250.000,- untuk Arghani. Pasien Limfoma non Hodgkin dari Bekasi
2. Rp. 250.000,- untuk Cia, pasien Leukemia dari Bekasi
3. Rp. 250.000,- untuk Faqih, pasien Kanker Nasofaring dari Bekasi
4. Rp. 500.000,- untuk Yasmin, pasien Jantung dari Jakarta
5. Rp. 250.000,- untuk Syarka, pasien Jantung dari Jakarta
6. Rp. 971.000,- untuk Melin, pasien Leukemia dari Bekasi
7. 3 kaleng susu khusus untuk Adhitama, pasien Atresia Billier dari Jakarta
8. 4 kaleng supply makanan cair untuk Dafa, pasien Osteopetrosis dari Bekasi
9. 1 kursi roda 3in1 dan Rp. 250.000,- untuk Syafa, Mielitis Transveral dan Neurogenic Bladder dari Jakarta
10. 1 alat suction, 1 alat Nebulizer dan Rp. 140.000,- untuk Rumaisha, pasien Pneumonia dan Cerebral Palsy dari Jakarta
Terima kasih Ibu Intan dan teman-teman atas bantuanya yang sangat bermanfaat. Semoga para pasien dan orangtua kan selalu diberkahi dengan kemudahan dalam perjuangannya. Sukses selalu!
---------------------------------------------------------------
www.KomunitasTaufan.org
--------------------------------------------------------------- ... Selengkapnya (see more)Ringkaskan (see less)
Monday, 07 April, 2025
Sahabat Taufan,
Jumat, 21 Maret puji syukur kami bisa kembali lagi bersama kak Asty dan teman-teman untuk mengadakan acara berbagi. Kami mengundang 30 pasien beserta orangtua untuk hadir.
Kegiatan hari itu diisi dengan adanya story telling dan games. Seru sekali sembari menunggu berbuka kami bermain bersama.
Pada akhir acara tak lupa menyampaikan amanah donasi yang ada berupa santunan @Rp. 300.000, 30 pak diapers, 6 stroller, 30 goodybag dan juga paket nasi untuk para pasien.
Alhamdulillah, terima kasih kami ucapkan kepada Alumni SMUN 8 angkatan '98 beserta teman-teman lainnya di angkatan '24, '25' dan '26 sehingga acara berbagi hari itu dapat terlaksana dengan baik. Di bulan yang baik, semoga semua kebaikan kembali dengan berkali lipat. Sukses selalu untuk semua!
---------------------------------------------------------------
www.KomunitasTaufan.org
--------------------------------------------------------------- ... Selengkapnya (see more)Ringkaskan (see less)
Monday, 07 April, 2025
Sahabat Taufan,
Sabtu, 15 Maret, bersama kak Tasya dan teman-teman, kami mengundang pasien dan juga orangtua yang buah hatinya berhalangan hadir untuk bermain bersama.
Hari itu seru sekali karena adanya pembacaan buku cerita dan juga bermain play-doh bersama. Tak hanya untuk adik-adik, tapi orangtua juga ikut bermain. Melepaskan sedikit beban dengan tertawa dan saling menyemangati satu sama lain.
Kak Tasya membagikan donasi @Rp.550.000, diapers, buku cerita dan mainan untuk para pasien.
Terima kasih kak Tasya dan teman-teman atas satu hari yang menyenangkan! Semoga sehat dan sukses selalu untuk semuanya. Semoga bisa kembali bertemu di kesempatan yang baik selanjutnya!
---------------------------------------------------------------
www.KomunitasTaufan.org
--------------------------------------------------------------- ... Selengkapnya (see more)Ringkaskan (see less)
Thursday, 20 March, 2025
Ramadan Penuh Berkah, Zakat Fitrah Untuk Mereka yang Membutuhkan
Salah satu bentuk amal yang tak hanya membersihkan harta, tetapi juga jiwa, adalah zakat fitrah. Tahun ini, mari kita salurkan zakat fitrah kita kepada mereka yang membutuhkan melalui Komunitas Taufan.
Mengapa Menyalurkan Zakat Fitrah Bersama Yayasan Peduli Kanker?
1. Membantu Meringankan Beban Pasien Kanker
2. Mewujudkan Kebaikan Bersama: Zakat Anda memberikan harapan dan kesempatan hidup lebih baik bagi mereka yang terjangkit kanker.
3. Amanah dan Tepat Sasaran: Komunitas Taufan memastikan bahwa zakat Anda memberikan manfaat maksimal bagi pasien yang membutuhkan.
Bersama, kita bisa memberikan lebih banyak senyuman dan harapan di bulan yang penuh berkah ini.
🌐 Website:
bayarzakat.id/campaign/zakat-fitrah-komunitas-taufan
💳 Atau Transfer Melalui;
Rek. Donasi
BSI 9880988098
Mandiri 1270011825294
BCA 7330706192
a.n Yayasan Inovasi Zakat Indonesia
Konfirmasi: +62 85894040106
Komunitas Taufan X LAZ INOVAZI
LAZ Resmi SK. Kemenag No 445/2023 ... Selengkapnya (see more)Ringkaskan (see less)
Previous Activities
- Februari/February 2016
- Januari/January 2016
- Desember/December 2015
- Kegiatan November 2015
- Oktober/October 2015
- September 2015
- Agustus/August 2015
- Juli/July 2015
- Juni/June 2015
- Mei/May 2015
- April 2015
- Maret/March 2015
- Februari/February 2015
- Januari/January 2015
- Kegiatan Agustus 2014
- Kegiatan Juli 2014
- Desember/December 2014
- November 2014
- Oktober/October 2014
- September 2014
- Juni/June 2014
- Mei/May 2014
- April 2014
- Maret/March 2014
- Februari/February 2014
- Januari/January 2014
- Desember/December 2013